Penyebab PageRank Blog/Web Anda Turun

Beberapa waktu lalu memang ada google update pagerank yang menyebabkan blog ini naik peringkat. Di seberang sana banyak blog-blog dikejutkan dengan turunnya Pagerank mereka, tentunya banyak sebab donk Pagerank bisa turun, ada Cuma turun peringkat satu strip bahkan ada yang PR tinggi kemudian menjadi PR 0. Seperti yang telah saya janjikan sebelumnya pada postingan cara mendapatkan pagerank, kali ini saya mencoba membahas penyebab turunnya pagerank atau sebab pagerank tidak naik-naik, lanjut :D


Penyebab pertama : Tidak Update
Salah satu yang paling banyak menjadi penyebab PR turun adalah jarang update atau tidak update. Hal ini berpengaruh juga terhadap jumlah pengunjung yang datang, karena tidak ada artikel yang baru sehingga kemungkinan pengunjung berkurang. Tapi kadang ada banyak blog yang mendapatkan pengunjung secara berkala dari search engine, sehingga PR tetap terjaga.

Penyebab Kedua : Pagerank Bocor
Kenapa Pagerank bisa bocor tentu banyak sebabnya, dan ini menyebabkan pagerank turun. Bocornya pagerank ini disebabkan banyaknya link keluar daripada link yang masuk. Tidak seimbangnya antara eksternal link sama inbound link berpengaruh juga terhadap popularitas blog kita. Banyak sebab link terlalu banyak keluar :

- Blog tersebut adalah Dofollow
Sudah tahu kan dofollow artinya memberikan backlink bagi setiap komentar , ini juga menjadi penyebab link keluar dan ini Ilmunyata tidak disukai oleh Google. Apalagi blog dofollow yang jarang diupdate, kemungkinan besar PR turun kalau tidak diimbangi dengan banyaknya inbound link.

- Menempatkan Banyak Link yang tidak sejenis di Home Page
Ini juga bisa menjadi penyebab kobocoran Pagerank, kenapa begitu, karena akan terlalu banyak link yang keluar, karena Link yang ditempatkan dihome page memberikan multiple eksternal link. Beda kalau ditempatkan di sub page, hanya single eksternal link yang keluar. Saran saya adalah buat halaman khusus untuk tukar link lalu hubungkan dengan halaman utama. Tapi tidak ada salahnya menaruk link di home page kalau yakin ada keseimbangan link.
Sekedar curhat, saya temukan beberapa blog (tidak perlu saya sebutkan) yang menaruh tukar link di home page (saat ini PR-nya 3) tapi dengan menambahkan rel=’nofollow’. Sungguh licik sekali, dia tidak rela pageranknya bocor, juga tidak rela membagi link kepada temannya. Mending tidak usah tukar link sekalian , termasuk juga aq korbannya, langsung aja ku hapus aja linknya ?

- Banyak link keluar karena Paid Review dan Jualan Link
Paid Review memang menggiurkan, sekali nulis review kita bisa mendapatkan dollar segar. Jualan Link juga, tinggal menyediakan tempat link di blog kita aja kita akan dibayar. Tapi hati-hati akan banyak ada link yang keluar. Saran saya untuk paid review adalah jangan terlalu mudah menerima tawaran rendah dengan memasang banyak link, jual mahal dikit lah :D Misalnya dapat bayaran $10 aja si advertiser meminta masang 3 link, terlalu murah banget :D
Saran saya agar Pagerank tidak bocor adalah dengan mengimbangi link yang keluar dengan banyak link yang masuk, misalnya dengan optimasi on page, banyak-banyak cari backlink sampai ke negeri Cina :D begitu kata mas Khai (tak kasih sundulannya :D)

Penyebab ketiga : Melakukan hal-hal yang tidak disukai oleh Google
Yang ini kemungkinan besar menjadi penyebab PR turun, apa saja yang tidak disukai oleh Google :
- Banyak copas artikel orang, sangat tidak disukai oleh google
- Duplikat Content, hehe kebalikannya mengcopas yaitu artikel kamu banyak dicopas oleh orang. Makanya stop budaya copas coz sama-sama merugikan. Marilah mengembalikan jati diri bangsa :D
- Jangan mengulang-ulang keyword, karena ini bisa dianggap SPAM oleh Search Engine. Kepadatan keyword yang baik adalah 20%, lebih dari itu tidak disarankan.
- Jangan menggunakan kata : klik disin, Click Here, dan sebagainya sebagai link karena Google akan memotong website anda..
- Jangan menggunakan link yang tersembunyi seperti : menggunakan link putih atau yang tidak kelihatan, karena ini bisa dianggap SPAM oleh Google.
- Jangan banayk melakukan SPAM dimana-mana, apalagi optimasi berlebihan, SPAM dimana-mana, bisa aja kamu masuk Google Sandbox

Penyebab keempat : Konten tidak disukai oleh Google
Apa konten yang sangat tidak disukai oleh Google, ya situs-situs yang berbau pornografi, SARA, dan provokasi lainnya. Jangan harap deh situs porno dapat PR apalagi PR tinggi, contoh situsnya miyabi atau maria ozawa (tidak perlu saya sebutkan :D) sangat popular sekali apalagi di Indonesia, banyak sekali penggemarnya :D PR-nya 0 besar tuh dan gak bakalan dapat PR dari Google, hehe kecuali Miyabi bisa merayu Google, wakakaka ngaco.

Sumber : http://hadi-7.blogspot.com/2009/11/penyebab-pagerank-turun.html

ads

Ditulis Oleh : Belajar Yuk!!! Hari: 8:40 PM Kategori: