7 Tips Agar Blog Anda Disukai Pengunjung

7 Tips Agar Blog Anda Disukai Di Mata Pengunjung. Banyak situs yang telah berdiri selama sekian bulan dan bahkan sekian tahun lamanya. Tetapi tetap saja situs tersebut belum juga masuk dalam Search Engine ataupun Mesin Pencari.


PageRank yang didapat selama berdirinya situs tersebut masih saja 0/10 [PageRank 0 dari 10 PageRank yang diakui]. Mengapa hal ini bisa terjadi? Apa yang menyebabkan Search Engine ataupun Mesin Pencari belum juga memantau situs tersebut?

Apabila situs anda tidak secara professional mencerminkan apa yang diinginkan oleh pengunjung anda dan memberikan gambaran dari tipe dan jenis pengunjung yang anda miliki, maka kreadibilitas dan produk yang anda tawarkan dalam situs anda tersebut akan selamanya menderita. Hal ini adalah sangat penting, bayangkan saja seberapa jauhnya pesaing yang anda miliki? Situs-situs pesaing anda hanyalah sejauh satu klik saja, dengan sebuah klik maka pengunjung anda akan berpaling dari situs anda dan lepas dari genggaman anda.

Sebelum kode-kode HTML pertama untuk situs anda dituliskan, anda sudah seharusnya siap dengan rancangan yang anda buat. Rancangan ini adalah semua tentang navigasi yang anda inginkan untuk situs anda tersebut, struktur dari halaman situs anda, tampilan situs dan kombinasi warna dari situs anda. Apakah isi atau konten dari halaman-halaman yang akan anda miliki akan diupdate? Kalau ‘Ya’, siapa yang akan melakukan ini dan bagaimana caranya?

Setelah semua rancangan ini anda siapkan, maka anda sudah sepantasnya maju ke tahap berikutnya, yaitu : membuat kode-kode HTML untuk situs anda atau anda juga dapat menempahnya dengan pembuat situs lain dengan biaya yang sepantasnya.

Beberapa elemen yang harus anda pertimbangkan dalam membuat tampilan dari situs anda :

1. Saya sangat merekomendasikan agar anda memuatkan semua data yang anda inginkan hanya pada sebatas besarnya layar monitor yang umum. Dalam arti lain, pengunjung situs anda tidak perlu scroll ke bawah halaman depan yang anda miliki untuk mengetahui apa yang anda tawarkan. Anda mungkin saja harus membuat grafik yang lebih kecil, tetapi hal ini bukanlah sebuah masalah. Usahakan semuanya hanya sebesar layar monitor yang dipakai pada umumnya. Pada kenyataannya, grafik yang lebih kecil ternyata membuat situs anda me-loading dengan lebih cepat, hal ini sangat menguntungkan anda.

2. Lakukan penelitian terhadap tampilan situs anda dengan berbagai resolusi yang ada pada monitor. Walaupun hanya sedikit pengguna internet yang memakai resolusi monitor 640×480, tetapi anda HARUS memastikan bahwa situs anda tampil dengan sempurna pada resolusi yang demikian. Rata-rata pengguna internet memakai resolusi 1024×728, tetapi tidak sedikit yang memakai resolusi 800×600. Lakukan penelitian pada semua resolusi yang ada tersebut, situs anda harus tampil sempurna dimanapun. Anda akan menjumpai situs anda yang sangat indah menjadi buruk pada resolusi tertentu.

3. Browser adalah juga hal yang penting anda perhatikan. Netscape dan Internet Explorer bekerja dengan tujuan yang sama, menampilakn halaman-halaman situs, tetapi cara bagaimana mereka melakukan hal ini sangatlah berbeda. Lakukan penelitian dengan membuka situs anda pada semua browser yang ada, termasuk juga Mozilla Firefox yang semakin lama semakin digemari. Sebuah situs yang saya rekomendasikan untuk melihat apakah situs anda mempunyai kode-kode HTML yang bersih dan lengkap adalah : http://www.anybrowser.com/

4. Kode-kode JavaScript dan DHTML kebanyakan sangat sesuai dengan pemakaian Internet Explorer, hati-hati lah bila anda mengkutip kode-kode tersebut dari situs-situs penyedianya seperti :

http://www.dynamicdrive.com/

http://www.wsabstract.com/

5. Semua judul yang anda pakai dalam situs anda haruslah tepat dan konsisten – bukan hanya kata-kata tetapi juga gambar dan warna. Pastikan spasi yang anda miliki pada setiap pemisahan paragraf adalah sama semuanya dalam satu halaman dan sesuai juga dengan halaman-halaman yang lainnya.

6. Jangan tergantung hanya kepada grafik. Banyak pengguna internet yang tidak menggunakan grafik dengan tujuan mempercepat kinerja mereka melakukan surf. Pastikan anda membantu grafik yang anda menambahkan kata-kata ataupun link. Tidak ada pengecualian, semua pengguna internet akan melihat sebuah link, tetapi belum tentu terhadap grafik. Sebagai tambahannya, link bekerja dengan lebih cepat daripada grafik.

7. Sangat dianjurkan agar logo yang anda miliki disertai dengan sebuah link yang dapat diklik. Banyak pengguna internet yang bergantung kepada logo tersebut untuk kembali ke halaman pertama.

Jangan biarkan situs anda kelihatan bagus untuk sebagian pengunjung dan buruk untuk pengunjung yang lainnya.

ads

Ditulis Oleh : Belajar Yuk!!! Hari: 1:42 AM Kategori: